UPNOD – Setelah mengumumkan Ruben Amorim secara resmi sebagai pelatih Manchester United yang baru. Sekarang kubu setan merah mengalihkan fokus pada Viktor Gyokeres sebagai target transfer januari mendatang. Pemain bersuai 26 tahun tersebut merupakan andalan Ruben Amorim ketika menangani Sporting Lisbon. Musim ini, penyerang asal Swedia tersebut sudah mengemas 20 gol dari 16 pertandingan di semua ajang yang ia ikuti.
Torehan tersebut menjadi salah satu faktor yang membuat Sporting Lisbon meraih rekor fantastis pada musim kompetisi 2024/2025 ini. Berkat 16 gol yang telah ia lesahkan pada kompetisi Liga Portugal. Pemain dengan tinggi 189 cm meter tersebut, sementara sukses menduduki puncak top skor di Liga portugal. Oleh karena itu, sangat wajar kalau Manchester United tertarik mendatangkan Viktor Gyokeres ke Old Trafford.
Viktor Gyokeres Solusi Untuk Lini Depan Yang Tumpul
Kegagalan setan merah dalam beberapa musim terakhir tentu tidak lepas dari tumpulnya lini depan mereka. Para pemain yang datang tidak mampu menjalankan tugas sebagai pencetak gol. Sehingga tim kesulitan untuk meraih kemenangan dalam laga – laga kursial. Penyerang baru seperti Rasmus Hojlund dan Joshua Zirkzee tidak mampu menembus kuatnya lapisan pertahanan klub di liga Inggris.
Dengan kondisi lini depan yang sangat tumpul tersebut. Pelatih baru Ruben Amorim pasti perlu mencari pemain baru yang bisa diandalkan dalam urusan mencetak gol. Oleh karena itu, nama Viktor Gyokeres menjadi salah satu opsi yang paling tepat bagi mantan pelatih Sporting Lisbon. Selain sudah pernah menjalin kerja sama yang baik. Amorim juga telah memahami gaya bermain penyerang Swedia ini. Sehingga tidak akan membuang banyak waktu untuk menunjukan performa terbaik.
Pengalaman Bermain Di Kompetisi Inggris
Sebelum bergabung dengan Sporting Lisbon di kompetisi Liga Portugal 2023/2024. Viktor Gyokeres ternyata sudah sempat merumput di kompetisi liga inggris. Penyerang 26 tahun tersebut sudah lebih dulu membela klub divisi Championship seperti Brighton Albion, Swansea City dan Coventry City. Bersama Brighton Albion, Gyokeres kesulitan mendapat menit bermain. Sehingga pemain Swedia ini kerap dipinjam ke klub lain. Begitu juga saat di pinjam oleh Swansea City, Viktor Gyokeres hanya mendapat kesempatan bermain 12 kali dengan mencetak 1 gol.
Setelah kembali dari masa peminjaman, Brighton kembali meminjamkan penyerang Sporting Lisbon tersebut ke Coventry City. Bersama klub divisi Championship Coventry City, penampilan Gyokeres mulai membaik. Klub akhirnya memutuskan untuk mempermanenkan kontrak sang pemain.
Bersama Conventry City, Gyokeres mencatat 19 penampilan dengan mencetak 3 gol saat di pinjam dari Brighton. Pada kompetisi musim 2021/2022 dirinya mendapat kepercayaan untuk tampil sebanyak 47 kali dan menorehkan 18 gol. Pada musim selanjutnya, Viktor Gyokeres kembali di percaya mengisi barisan depan. Penyerang Swedia ini menorehkan 50 penampilan dan mencetak 22 gol.
Penampilan yang semakin membaik, membuat Sporting Lisbon tertarik untuk merekrutnya. Pada musim kompetisi 2023/2024 ia bergabung dengan klub portugal dengan mencatat 43 gol dari 50 penampilan. Untuk musim ini sendiri, pemain 26 tahun sudah mencetak 20 gol dari 16 pertandingan yang ia lalui di semua kompetisi. Dengan penampilan dan pengalaman yang ia miliki. Maka sangat wajar kalau Ruben Amorim dan Manchester United sangat fokus untuk mendatangkan salah satu striker paling subur musim ini.